Download 6 Kali Lebih Cepat dengan Free Download Manager

Bimapedia.com - Apakah kamu pernah menggunakan software Internet Download Manager atau IDM? Software tersebut berguna untuk mempercepat proses download file dari internet, kali ini Bimapedia akan coba membahas software download manager selain IDM yaitu FDM atau Free Download Manager.

FDM dari segi tampilan dan fungsional memang sedikit menyerupai IDM hanya saja FDM menawarkan fitur yang lebih kompleks walaupun software ini bersifat Freeware dan dapat didownload secara gratis di situs resminya atau melalui link download dibawah artikel ini.

Ingin tahu apa saja fitur yang ditawarkan FDM? Kamu bisa simak penjelasannya berikut:

Sistem kerja FDM dalam mendownload file termasuk konten flash dan video dari situs video semacam Youtube adalah dengan membagi file yang akan didownload menjadi beberapa bagian kemudian terunduh secara bersamaan dan bagian tersebut akan tergabung secara otomatis bila proses download telah selesai.


Untuk konten video kamu dapat mendownload video semisal dari Youtube dan tersimpan pada disk kamu dalam format asli yaitu flv atau format lain semisal Mp4 dan format video lainnya. Kamu dapat preview video tersebut selagi proses download berlangsung.

Bila proses download gagal dipertengahan berlangsungnya download karena server mengalami masalah atau gangguan koneksi internet kamu, tidak perlu panik, kamu dapat mendownload ulang dari bagian yang gagal tersebut sehingga tidak perlu download dari awal.

Kelebihan lainnya, bila file yang kamu download berekstensi zip dan kamu hanya membutuhkan beberapa file saja didalam berkas zip tersebut, kamu dapat mendownloadnya dengan mudah tanpa harus mengunduh berkas zip secara keseluruhan.



Kamu dapat memeriksa file yang akan didownload apakah berbahaya atau tidak dengan melihat pendapat pengguna FDM lainnnya yang juga mendownload file tersebut, kamu juga dapat berpartisipasi memberikan pendapat dari file yang telah kamu download.

Masih banyak fitur menarik FDM lainnya, seperti mampu mendownload menggunakan protokol BitTorrent, support berbagai bahasa termasuk Bahasa Indonesia, berbagi bandwith dengan penggunaan browser, dan masih banyak lagi yang dapat kamu eksplorasi sendiri.

OS Support : Windows XP, Vista, 7, 8
Ukuran File : 7,3 MB
Download : http://www.freedownloadmanager.org/download.htm
Kategori: , ,

TERIMAKASIH SUDAH KLIK LIKE / SUKA