Cara Perbaiki Gambar yang Corrupt

Gambar: Techguy.org
Bimapedia.com - Mungkin sekarang dalam komputer kamu terdapat ratusan gambar digital, terlebih bila kamu adalah seorang Photographer yang dalam kesehariannya mengkoleksi hasil jepretan  kedalam beberapa folder yang telah dibuat, tentu akan lebih banyak lagi.

Mengkoleksi gambar digital tentunya lebih efisien dan mudah dibanding mengkoleksi gambar cetak, selain mudah dilihat dengan hanya men-double click, mudah berbagi dengan sipapun, dan kemungkinan kualitas gambar tetap baik cukup besar.

Namun seutuhnya tidak semudah seperti yang terbayangkan, bisa saja gambar kamu kehilangan beberapa bit sehingga menampilkan warna yang tidak sesuai, kehilangan separuh gambar, atau kamu tidak dapat melihat gambar sama sekali, hal ini mungkin diakibatkan oleh virus, CD yang tergores, atau bad sector pada harddisk kamu.

Tidak perlu panik bila ini terjadi pada gambar kamu, ada situs yang bersifat gratis untuk memperbaiki sebuah gambar beralamatkan https://online.officerecovery.com/restore-corrupted-photo-file-online/ .

Untuk penggunaan, kamu dapat akses situs yang dimaksud dengan mengeklik tautan yang telah disebutkan sebelumnya, selanjutnya klik browse atau pilih gambar yang corrupt berjenis file (JPEG, GIF, TIFF, BMP, PNG atau RAW), lalu klik Secure Upload and Repair.





Tunggu beberapa saat, bila gambar telah berhasil diperbaiki kamu diminta untuk men-tweet tentang situs tersebut atau like Facebook, sebagai imbalannya kamu akan mendapatkan link download dari gambar kamu yang telah diperbaiki.

Semoga foto kamu dapat diperbaiki!
Kategori: , , ,

TERIMAKASIH SUDAH KLIK LIKE / SUKA