Bimapedia.com - Dewasa ini sebagian dari kamu pasti pernah melihat seorang arsitek mensimulasikan rancangan bangunan dan interior menggunakan software bukan? Bila belum, setidaknya kamu pasti pernah melihat tutorial bagaimana caranya mendesain hal tersebut di Youtube.
Banyak software untuk mendesain interior dan mensimulasikannya kedalam bentuk 3 dimensi, mungkin software yang digunakan designer ahli terlalu sulit dan rumit bagi kamu yang ingin mencoba belajar mendesain interior ruangan mulai dari ruangan kamu sendiri.
Sweet Home 3D sepertinya cocok untuk kamu, selain gratis software ini juga mudah digunakan dari segi navigasi, penempatan objek, dan lainnya.
Sweet Home 3D merupakan software desain interior gratis yang membantu kamu menggambar rencana interior rumah kamu, meletakan furnitur pada tempat yang kamu inginkan dan melihatnya dalam bentuk 2 dimensi maupun 3 dimensi.
Berikut adalah beberapa fitur Sweet Home 3D:
Kamu dapat menggambar dinding baik lurus, melingkar, melengkung dengan dimensi yang tepat menggunakan mouse dan keyboard.
Kamu dapat memasukan pintu dan jendela ke skema dengan mendrag atau menyeretnya menggunakan mouse.
Kamu dapat memilih furnitur yang telah terkategorikan dalam katalog semisal kamar tidur, kamar mandi, dapur dan lainnya.
Kamu dapat merubah warna dan tekstur dari furnitur, dinding dan langit-langit, mulai dari ketebalan sampai ukuran.
Selagi kamu merancang skema desain dalam bentuk 2D kamu juga dapat melihat bentuk 3D secara bersamaan dalam sudut pandang atas atau menggunakan navigasi layaknya pengunjung virtual.
Fitur lainnya yaitu kamu dapat menambahkan keterangan ruangan dan arah kompas, membuat video yang realistis disertai pengaruh cahaya, mengekspor dalam bentuk .pdf, .png, dan format lainnya, memilih berbagai bahasa (tersedia lebih dari 20 bahasa yang dapat digunakan).
Sweet Home 3D dapat berjalan pada sistem operasi Windows, Linux, Solaris, Mac OS X atau versi Online. Kamu dapat mendownload atau mencoba langsung di browser kamu dengan mengakses: